Filter and Search
Last updated
Last updated
Di dalam Inbox Menu, Anda dapat mencari ticket dengan sangat mudah; dengan menggunakan fitur Filter, atau fitur Search tentunya. Melalui fitur Search, Anda dapat dengan mudah menemukan nama-nama ticket yang sudah pernah masuk ke dalam Dashboard Interaction, Anda hanya memasukkan namanya saja.
Selanjutnya, Anda juga dapat melakukan beberapa macam filterisasi sekaligus. Di dalam fitur Filter, terdapat beberapa fungsi untuk meningkatkan akurasi filter yang Anda inginkan; Anda dapat melakukan filter berdasarkan Status, Label, hingga melakukan filter berdasarkan Custom Time.
Terdapat dua bagan yang bisa digunakan, kala Anda melakukan filterisasi berdasarkan Custom Time, di antaranya adalah: Date Message Received dan juga Time Message Received.
Date Message Received dan juga Time Message Received, nantinya akan dapat bekerja secara kolaboratif sesuai dengan waktu dan tanggal yang sudah Anda tentukan. Misalnya, Anda ingin mencari sebuah ticket pada tanggal 13 April 2022, hingga 27 April 2022 -- dengan rentan waktu yang dimulai dari jam 6 pagi, dan berakhir hingga 5 sore.
Nantinya, sistem akan memulai dan mengakhiri filter sesuai tanggal dan waktu yang sudah ditentukan. Dengan rincian, filter akan mulai mencari tiket pada tanggal 13 April 2022, jam 6 pagi. Dan filter akan secara otomatis memberhentikan pencariannya, di tanggal 27 April 2022, jam 5 sore.