Viewer Mode
Last updated
Last updated
Dalam Viewer Mode, Anda akan disajikan data yang terdiri dari lima kolom, diantaranya adalah:
Agent: Menampilkan nama Agent dari tim Anda.
Email: Menampilkan email yang digunakan oleh Agent dari tim Anda.
Status: Menampilkan status online, offline, maupun Away dari Agent Anda. Status Away by System akan muncul jika Agent dideteksi tidak melakukan aktivitas apapun oleh sistem. Sementara itu, status Away by User akan ditampilkan jika Agent menonaktifkan proses penerimaan pesan.
Device: Menampilkan jenis perangkat yang digunakan oleh Agent.
Chat Handled: Menampilkan jumlah percakapan yang sedang ditangani oleh Agent.
Tidak hanya itu, Anda dapat melihat secara lengkap daftar percakapan yang sedang ditangani oleh setiap Agent.
Untuk melihat agent dari departemen tertentu, klik filter All Department dan pilih departemen. Kemudian, klik Apply.
Anda juga dapat mengetahui jumlah percakapan yang ditangani oleh setiap agent dari tiap departemen dengan mengklik salah satu nama agent.
Klik View Details untuk melihat daftar percakapan yang ditangani.
Pada daftar percakapan dari Agent yang Anda pilih, Anda dapat memilih untuk melihat seluruh daftar percakapan, percakapan dari Outbox saja, atau percakapan dari Inbox saja.
Action Reload Terdapat Action Reload di laman Observe, khususnya di bagian tab Viewer Mode dan Log History. Action ini berfungsi untuk memberi tahu user jika ada aktivitas terbaru di laman tersebut, sehingga ketika user menekan tombol Action Reload ini akan menampilkan aktivitas paling baru.
Agent yang sedang dalam status tidak aktif (Away) akan ditampilkan pada halaman Viewer Mode beserta dengan alasan Away yang dipilih.