Untuk memudahkan Agent dalam membalas beberapa pesan singkat pelanggan, Anda dapat membuat dan mengaktifkan beberapa template balasan terhadap pesan pelanggan. Secara default, Anda akan memiliki 5 (lima) kuota template Quick Reply pada Interaction Lite dengan 5 (lima) template pertama yang Anda buat akan diatur otomatis sebagai template default.
Simak Panduan Berlangganan Fitur jika Anda membutuhkan lebih banyak kuota template pesan balas cepat, di mana Anda dapat membuat template tanpa batasan kuota setiap bulannya.
Untuk mulai membuat template, klik Create New.
Pada pop-up window yang muncul, masukkan kata kunci yang akan menjadi pemantik pesan yang akan Anda buat pada kolom Keyword. Kemudian, masukkan isi pesan pada kolom Reply Messages. Klik Save.
Jika Anda berlangganan fitur Quick Reply dan berhenti berlangganan di periode berikutnya, template aktif yang dapat Anda akses dan gunakan kembali adalah 5 (lima) template yang telah diatur sebagai template default. Template lainnya akan dinonaktifkan dan memiliki label status Revoked.
Fitur Label dapat membantu Agent menandai atau mengelompokkan percakapan yang sedang ditangani di Dashboard Interaction Lite.
Klik tombol Create New untuk membuat dan mulai menggunakan label.
Beri nama label pada kolom Label Name serta pilih warna yang akan digunakan untuk menandai label pada kolom Select Color pada pop-up window yang muncul.
Jika Anda berlangganan fitur Label dan memutuskan untuk berhenti berlangganan di periode berikutnya, Anda hanya dapat menggunakan label yang telah diatur sebagai default pada percakapan di Interaction Lite. Label yang tidak dapat digunakan akan ditandai dengan label Revoked.
Anda dapat membuat hingga 5 (lima) label pada Interaction Lite dan memiliki kuota membuat label tanpa batas jika Anda berlangganan fitur Label dengan mengklik tombol Subscribe pada laman Label atau pelajari lebih lanjut melalui .
untuk mulai gunakan label pada kotak masuk di percakapan Anda.
Pada pengaturan Chatroom, Anda dapat mengatur penggunaan fitur Label dan Quick Reply yang dapat digunakan pada percakapan pada Dashboard Interaction Lite dengan kuota tertentu untuk setiap fiturnya.